Laksmi Bersiap Berangkat ke Amerika, Kenalkan Busana Bertema Phinisi
bali.jpnn.com, JAKARTA - Laksmi Shari De Neefe Suardana, Puteri Indonesia asal Ubud, Gianyar, Bali ingin memperkenalkan laut Indonesia melalui busananya bertema ‘The Glorious Phinisi’ di ajang Miss Universe 2022.
Laksmi mengatakan bahwa dirinya mewakili Indonesia, bukan hanya Bali.
“Saya merasa Phinisi adalah simbol yang hebat, visual yang bagus untuk ditunjukkan kepada orang-orang.
Pertama, karena dari Indonesia dan saya ingin menghormati nenek moyang kita sebagai pelaut,” ujar Laksmi Shari De Neefe Suardana.
Ajang Miss Universe 2022 akan dilaksanakan pada 14 Januari 2023 di New Orleans, Louisiana, Amerika Serikat.
Laksmi Shari akan bersaing dengan 72 finalis dari negara lainnya dalam karantina Miss Universe 2022 yang akan berlangsung mulai dari 3 Januari 2023 sampai malam puncak Grand Final pada 14 Januari 2023.
Ketua Dewan Penasehat Yayasan Puteri Indonesia Putri Kus Wisnu Wardani mengatakan tema busana nasional yang akan dibawakan Laksmi ini memang ingin memperkenalkan bahwa Indonesia adalah negara maritim.
“70 persen negara kita air yang kita perlu sosialisasikan, kita sebagai negara kepulauan tentu kita punya kekuatan besar di laut.
Miss Universe 2022: Puteri Indonesia Laksmi Shari De Neefe Suardana bersiap berangkat ke Amerika Serikat, mengenalkan busana bertema Kapal Phinisi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News