Parlemen Indonesia Kecam Aksi Militer Israel di Masjidilaqsa, Minta PBB Bergerak
“Saya melihat perlu kesungguhan langkah preventif agar kekerasan di Masjidilaqsa tidak terulang setiap Ramadan,” bebernya.
Menurut politikus Gerindra ini, seharusnya PBB dan komunitas internasional tak lepas tangan.
“Apalagi kalau kita merujuk resolusi penting Majelis Umum PBB Nomor 181 Tahun 1947, yang menetapkan Yerusalem sebagai wilayah di bawah kewenangan internasional dan diberikan status hukum dan politik terpisah,” papar Fadli Zon.
Terkait langkah konkrit BKSAP atas situasi terkini di Palestina, BKSAP DPR RI selalu konsisten mendukung Palestina di banyak forum parlemen.
Fadli Zon lantas menyebut hasil Sidang Umum IPU (Inter Parliamentary Union) ke-144 pada 20 sampai 24 Maret lalu di Bali, misalnya.
“Kita pada awalnya akan mengajukan draf resolusi terkait Palestina.
Namun, karena konflik Rusia dan Ukraina semakin memanas, kita kembali menunda draf Palestina tersebut.
Namun, kita selalu mengingatkan bahwa krisis Rusia dan Ukraina tak boleh mengabaikan isu Palestina," paparnya. (antara/lia/jpnn)
Parlemen Indonesia mengecam aksi Militer Israel di Kompleks Masjidilaqsa yang memakan korban ratusan orang, minta PBB bergerak
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News