FIXED! Kerbau Mati di Area Sirkuit Mandalika Karena Penyakit Pneumonia

Jumat, 01 Oktober 2021 – 03:15 WIB
FIXED! Kerbau Mati di Area Sirkuit Mandalika Karena Penyakit Pneumonia - JPNN.com Bali
Petugas BBVet Denpasar saat mengambil daging kerbau yang sudah disembelih sebagai sempel untuk kemudian diuji laboratorium, Senin (13/9) lalu. (M Haeruddin/Radarlombok.co.id)

Untuk mengantisipasi agar penyakit tersebut tidak menular ke kerbau atau hewan lainnya, Distanak dalam waktu dekat akan melakukan vaksinasi.

Saat ini pihaknya sedang mengusulkan vaksin ke pemerintah pusat yang rencana vaksin ini menyasar kerbau-kerbau warga di dua desa di Kecamatan Pujut.

“Di Desa Kuta sama Desa Tumpak kami akan lakukan vaksinasi.

Jadi, dua desa dulu untuk mengisolir supaya tidak meluas atau agar penyakit ini tidak keluar.

Karena populasi kerbau di dua desa ini mencapai 850 ekor, makanya dua desa ini yang kita utamakan dulu.

Baru ke desa lainnya,” pungkasnya.

Seperti diberitakan, beberapa waktu lalu warga Desa Kuta, Pujut, Lombok Tengah, terutama yang berada di area Sirkuit Mandalika heboh setelah ternak kerbaunya mati mendadak.

Saat itu disampaikan ada belasan kerbau mati mendadak.

Distannak Lombok Tengah ungkap penyebab kematian ternak kerbau di area Sirkuit Mandalika karena penyakit pneumonia
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News