Kasus Dana SPI Mahasiswa Baru Unud Masuk Penyidikan, Teken: Sesuai SOP

Selasa, 25 Oktober 2022 – 12:29 WIB
Kasus Dana SPI Mahasiswa Baru Unud Masuk Penyidikan, Teken: Sesuai SOP - JPNN.com Bali
Kasipenkum Kejati Bali A. Luga Harlianto. (Dok.JPNN)

Komang Teken mengatakan untuk materi penyelidikan, dirinya mengakui telah menyerahkan semua data-data yang dimintai oleh penyidik Kejati Bali.

Dokumen tersebut terkait seleksi jalur mandiri tahun akademik 2018/2019 sampai dengan tahun akademik 2022/2023.

Sebelumnya, ada empat ruangan yang digeledah, yaitu ruangan Wakil Rektor II, ruangan akademik, ruangan keuangan Universitas Udayana dan Unit Sumber Daya Informasi.

Penggeledahan tersebut disaksikan langsung Kepala Biro Akademik dan Kepala Biro Keuangan Universitas Udayana, serta sejumlah pegawai yang ada di lantai tiga gedung rektorat.

"Penyidik mengamankan ratusan dokumen.

Dokumen itu yang ada kaitannya dengan dugaan penyalahgunaan Dana SPI mahasiswa baru Universitas Udayana seleksi jalur mandiri tahun akademik 2018/2019 sampai dengan tahun akademik 2022/2023," papar A. Luga Harlianto. (antara/lia/JPNN)

Kasus dana SPI mahasiswa baru seleksi jalur mandiri Universitas Udayana masuk penyidikan, Kabiro Perencanaan dan Keuangan Komang Teken: sesuai SOP

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News