Tembakan Salvo Iringi Upacara Perabuan Letda Kadek Adi, Selamat Jalan Letnan!

Kamis, 21 April 2022 – 15:35 WIB
Tembakan Salvo Iringi Upacara Perabuan Letda Kadek Adi, Selamat Jalan Letnan! - JPNN.com Bali
Tembakan salvo ke udara iringi upacara perabuan almarhum Letda Cpm I Kadek Adi Suhardiyana akhirnya diaben Kamis hari ini (21/4) di Setra Adat Kawi, Banjar Uma Desa, Desa Peguyangan Kaja, Denpasar (Pendam Udayana)

bali.jpnn.com, DENPASAR - Jenazah Pama Denpom XVII/3 Merauke, almarhum Letda Cpm I Kadek Adi Suhardiyana akhirnya diaben Kamis hari ini (21/4) di Setra Adat Kawi, Banjar Uma Desa, Desa Peguyangan Kaja, Denpasar.

Upacara perabuan digelar secara militer dipimpin langsung Danpomdam IX/Udayana Kolonel Cpm Novem Janri Rajagukguk.

Ritual khusus bagi umat Hindu itu dilakukan setelah jenazah almarhum disemayamkan di rumah duka beberapa hari terakhir.

Ritual secara militer tersebut dihadiri para keluarga, kerabat serta tetangga almarhum.

Upacara perabuan dilakukan setelah dilakukan tembakan salvo ke udara oleh para prajurit TNI AD.

Kolonel Cpm Novem Janri Rajagukguk mengungkapkan bahwa pemakaman militer merupakan hak dan penghormatan terakhir yang diperuntukkan bagi setiap prajurit TNI yang masih aktif yang meninggal dunia.

Pemakaman militer ini sekaligus sebagai penghargaan dari Negara atas jasa-jasa serta Dharma Bhaktinya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Upacara kebesaran ini dilaksanakan sebagai penghormatan dan penghargaan pemerintah atas jasa, Dharma Bhakti dan pengabdian almarhum kepada negara dan bangsa semasa hidupnya," ujar Kolonel Cpm Novem Janri Rajagukguk dilansir dari laman Kodam Udayana.

Tembakan salvo mengiringi upacara perabuan secara militer Letda Kadek Adi Suhardiyana yang mengalami kecelakaan di Merauke, selamat jalan Letnan!
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News