Liburan ke Labuan Bajo Dijamin Aman, Begini Caranya

Kamis, 17 Februari 2022 – 12:32 WIB
Liburan ke Labuan Bajo Dijamin Aman, Begini Caranya - JPNN.com Bali
Direktur BPOLBF Shana Fatina (ANTARA/Fransiska Mariana Nuka)

bali.jpnn.com, LABUAN BAJO - Liburan ke Labuan Bajo dijamin aman.

Untuk itu, Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) mengimbau agar masyarakat memakai jasa agen perjalanan yang resmi.

"Kami mendata agen perjalanan resmi yang disiapkan melalui akses registrasi daring untuk mempermudah akses wisatawan ke agen resmi dan menghindarkan mereka dari hal-hal yang merugikan saat berlibur ke Labuan Bajo," kata Direktur Utama BPOLBF Shana Fatina dalam keterangan yang diterima di Ende, Rabu (16/2).

Shana menegaskan pentingnya untuk memiliki referensi daftar agen perjalanan resmi saat hendak berwisata.

Dengan demikian, wisatawan bisa terhindar dari hal-hal yang merugikan wisatawan ketika berlibur di lokasi wisata.

BPOLBF sendiri telah mendata lebih kurang 263 agen perjalanan resmi yang bisa dijadikan panduan rekomendasi berlibur aman bagi para wisatawan.

Bagi para wisatawan yang ingin berlibur ke Labuan Bajo pun Shana menyarankan agar melihat referensi dan mendaftar ke registration.labuanbajoflores.id.

Hal ini diungkapkan Shana menyusul informasi yang ramai beredar terkait pemberitaan tentang kasus penipuan yang dialami selebgram Kellycourtneyy oleh salah satu agen perjalanan di Labuan Bajo.

Liburan ke Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT dijamin aman, begini caranya
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News