Bali United Dihantam Badai Cedera, Laga Kontra Dewa United Meragukan

bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali United dihantam badai cedera menjelang berakhirnya kompetisi Liga 1 2024-2025.
Pelatih Stefano ‘Teco’ Cugurra mencatat ada delapan pemain Bali United yang terpaksa menepi karena cedera dan butuh perawatan medis.
Ada Made Tito, Bagas Adi, Muhammad Rahmat, Yabes Roni dan beberapa pemain muda seperti Maouri Simon, Dillan Rinaldi, Nyoman Adi dan Gede Sunu.
"Saat ini ada delapan pemain yang sedang pemulihan cedera bersama tim medis," ujar Coach Teco dilansir dari laman klub.
Cederanya sejumlah pemain inti menjadi salah satu faktor yang membuat Serdadu Tridatu kesulitan dalam beberapa pekan terakhir.
Ricky Fajrin dkk beberapa kali kehilangan poin maksimal dalam lima pertandingan terakhir.
Dampaknya, Bali United terlempar dari posisi lima besar dan kini berada di peringkat kesembilan Liga 1 dengan 40 poin, hasil dari 11 kali menang, tujuh kali seri dan sembilan kali kalah.
Cederanya delapan pemain itu dibenarkan dokter tim, Ganda Putra.
Bali United dihantam badai cedera menjelang berakhirnya kompetisi Liga 1 2024-2025. Menjelang laga kontra Dewa United, delapan pemain Bali United cedera
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News