BPS Potret Pola Konsumsi Masyarakat saat Pandemi, Gelar Survei Biaya Hidup 2022
IHK sendiri merupakan salah satu data strategis yang diperlukan sebagai dasar penentuan kebijakan pemerintah.
Persentase perubahan IHK atau yang lebih dikenal dengan inflasi/deflasi merupakan indikator ekonomi penting yang kualitas datanya perlu ditingkatkan dari waktu ke waktu.
"SBH mungkin masih terdengar asing di masyarakat awam.
Namun, survei ini merupakan survei yang paling lama dilaksanakan, yakni selama satu tahun dan mengulik lebih dalam aspek sensitif rumah tangga, yaitu pengeluaran dan pendapatan," ulasnya.
Survei ini dianggap sebagai salah satu survei yang memiliki tingkat kesulitan yang tinggi dan membutuhkan effort ekstra dari para petugasnya.
"Dibutuhkan kejelian dan kesabaran dari petugas SBH untuk mendapatkan data yang akurat dari rumah tangga," imbuh Wawan.
Cakupan SBH 2022 agak berbeda dengan SBH 2018.
Pada SBH 2018 hanya mencakup rumah tangga di wilayah perkotaan (urban areas), sementara pada SBH 2022 mencakup rumah tangga di wilayah perkotaan dan pedesaan (rural areas).
BPS berencana memotret pola konsumsi masyarakat saat Pandemi Covid-19 dengan melaksanakan Survei Biaya Hidup 2022
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News