Turis Asing ke Bali Melampaui Sebelum Covid-19, tetapi Okupansi Juni Rendah

Jumat, 02 Agustus 2024 – 15:46 WIB
Turis Asing ke Bali Melampaui Sebelum Covid-19, tetapi Okupansi Juni Rendah - JPNN.com Bali
Sejumlah wisatawan menikmati suasana liburan di salah satu kolam renang hotel di Bali. Foto: ANTARA/Dewa Ketut SudIarta Wiguna

bali.jpnn.com, DENPASAR - Pariwisata Bali kian membaik setelah pandemi Covid-19 melandai.

Data Badan Pusat Statistik (BPS) Bali menunjukkan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) yang datang berwisata ke Pulau Dewata kini melebihi sebelum COVID-19.

“Secara kumulatif Januari-Juni sudah lebih tinggi daripada sebelum pandemi 2019, ini kondisi paling tinggi dari 2020-2023.

Jadi, kalau kita melihat berarti perkembangannya menuju ke arah lebih baik,” kata Statisti Ahli Madya BPS Bali Made Agus Adnyana dilansir dari Antara.

Berdasar data BPS, pada periode Januari-Juni 2024 kunjungan turis asing ke Bali mencapai 2.911.155 kunjungan, lebih tinggi dibanding Januari-Juni 2019 yang berkisar 2.855.782 kunjungan.

Secara keseluruhan wisman yang tiba di Indonesia, sebanyak 45,39 persennya datang melalui pintu masuk Bali.

BPS Bali mencatat di bulan Juni saja, kunjungan wisman mencapai 518.819 kunjungan, meski angka ini lebih kecil 4,73 persen dari Mei.

Namun, jika dibandingkan Juni 2023 meningkat 8,49 persen.

Data Badan Pusat Statistik (BPS) Bali menunjukkan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) yang datang berwisata ke Pulau Dewata kini melebihi sebelum COVID-19.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News