Live Facebook saat Puting Beliung Terjang Buleleng, Cariana: Horor Sekali!
bali.jpnn.com, SINGARAJA - Bencana alam puting beliung menerjang Desa Menyali, Kecamatan Sawan, Buleleng, Bali, Minggu (15/8) malam.
Yang menarik, peristiwa alam itu bahkan direkam secara live via facebook oleh korban, Ketut Cariana, warga setempat.
Akibat puting beliung yang terjadi pukul 20.00 Wita, Minggu malam, enam rumah warga Banjar Dinas Kawanan dan Banjar Dinas Kanginan, Desa Menyali, rusak.
Dua rumah mengalami rusak parah. Kebun warga juga porak-poranda diterjang angin kencang.
“Awalnya angin dari arah selatan menuju ke arah utara melintasi rumah warga,” ujar Ketut Cariana, dikutip dari Baliexpress.id.
Cariana mengaku, pada saat angin kencang datang, dia berinisiatif live via facebook.
Dia merekam dan mengikuti arah angin. Ketika angin berbalik arah menuju selatan, Cariana bergegas masuk rumah.
Cariana takut terpapar angin kencang. “Saat itu sedang live FB, horor sekali,” katanya.
Musibah puting beliung menerjang Kecamatan Sawan, Buleleng, Minggu malam. Seorang warga sempat merekam secara live via facebook musibah itu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News