Peminat Anggota KPU Bali Minim, Timsel Baru Menjaring 26 Orang, Ternyata Gegara Ini

Sabtu, 27 Mei 2023 – 21:58 WIB
Peminat Anggota KPU Bali Minim, Timsel Baru Menjaring 26 Orang, Ternyata Gegara Ini - JPNN.com Bali
Tim Seleksi Anggota KPU Provinsi Bali saat konferensi pers di Denpasar, Sabtu (27/5). Foto: ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari

bali.jpnn.com, DENPASAR - Penjaringan anggota KPU Bali 2023—2028 masuk tahap pengumpulan berkas.

Sampai pukul 23.59 WITA ada 26 orang yang sudah mengakses laman Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan Adhoc (SIAKBA) dan mengumpulkan berkas.

Ada yang mengakses saja, dan ada yang benar-benar sampai tahapan pengumpulan berkas fisik ke Kantor KPU Bali.

“Totalnya ada 26 orang, datang dari berbagai profesi,” ujar Sekretaris Tim Seleksi (Timsel) Anggota KPU Provinsi Bali Ni Wayan Widhiasthini.

Menurut Widhi, sapaan akrabnya, tim seleksi akan membongkar berkas 26 orang ini.

Widhi mengaku belum tahu perincian gender karena hanya bisa melihat akumulasinya.

Namun, profesinya beragam, ada petahana, dosen, penyelenggara dari Bawaslu dan akademisi.

Berdasarkan berkas persyaratan yang dikumpulkan, tim seleksi akan melakukan pencermatan, kemudian menyesuaikan dengan petunjuk teknis apakah perlu perpanjangan pendaftaran atau tidak.

Peminat anggota KPU Bali minim, sampai saat ini tim seleksi (Timsel) baru menjaring 26 orang, ternyata gegara ini
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News