Toprak Razgatlioglu Kunci Gelar Juara WSBK di Mandalika, Ulang Kejayaan Yamaha Era Ben Spies

Minggu, 21 November 2021 – 14:35 WIB
Toprak Razgatlioglu Kunci Gelar Juara WSBK di Mandalika, Ulang Kejayaan Yamaha Era Ben Spies - JPNN.com Bali
Pembalap Tim Pata Yamaha dari Turki Toprak Razgatlioglu sukses mengunci gelar dunia WSBK di Sirkuit Mandalika, Minggu (21/11). Toprak mengibarkan bendera Turki di podium. Foto: ANTARA/Andhika Wahyu

Padahal, Toprak Razgatlioglu, Jonathan Rea dan Scott Redding telah siap menyerang dari posisi baris terdepan.

Namun, race director mengumumkan start ditunda karena gerimis turun di sektor 1 dan 4.

Setelah dua intervensi start, para kru tim kembali masuk ke trek dan pembalap memiliki waktu lima menit untuk berganti ban menyesuaikan kondisi trek, sedangkan jarak balapan dipangkas menjadi 20 lap.

Panitia kemudian memadatkan jadwal pada Minggu dengan menggelar Race 1 pada pukul 11:00 dan Race 2 pada pukul 15:00 serta meniadakan Tissot Superpole Race.

Setelah lampu merah padam, Rea start dengan bagus dan mencuri posisi pimpinan lomba dari polesitter Toprak Razgatlioglu menuju tikungan pertama.

Toprak Razgatlioglu sempat kehilangan dua posisi, tetapi mampu melewati Scott Reading untuk mengejar rival utamanya dari tim Kawasaki itu.

Kedua pembalap penantang gelar itu beberapa kali bertukar posisi memimpin lomba di paruh pertama lomba yang sangat ketat, dibuntuti dua pembalap ducati Scott Redding dan Axel Bassani di grup terdepan.

Redding berupaya mengganggu ritme ketika merangsek ke posisi kedua setelah menyalip Rea di lap ke-11.

Pembalap Turki Toprak Razgatlioglu sukses mengunci gelar juara WSBK di Mandalika dan berhasil ulang kejayaan Yamaha era Ben Spies pada 2009 silam
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News