Bupati Pathul Minta Mas Menteri Turunkan Pasing Grade PPPK, Alasannya Menyentuh Hati

Minggu, 10 Oktober 2021 – 11:12 WIB
Bupati Pathul Minta Mas Menteri Turunkan Pasing Grade PPPK, Alasannya Menyentuh Hati - JPNN.com Bali
Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri saat mendampingi Mendikbudristek RI, Nadiem Anwar Makramin melihat proses belajar mengajar di SD Negeri Dasan Baru Desa Sukarara Kecamatan Jonggal. (M.Haeruddin/Radarlombok.co.id)

“Para guru honorer ini sudah puluhan tahun mengabdi.

Dari sisi usia juga banyak yang sudah tua meski mereka dibantu dengan nilai afirmasi atau nilai tambahan,” bebernya.

Lantaran itu, Bupati Lalu Pathul berharap ada kebijakan dari Kemendikbudristek membantu guru honorer bisa mendapatkan kemudahan seleksi ini.

Di lain sisi, Mendikbudristek RI, Nadiem Anwar Makramin menyatakan, penurunan pasing grade ini masih dibahas di internalnya.

Menurut Mas Menteri – sapaan akrabnya, nilai afirmasi atau nilai tambahan menjadi salah satu alternatif untuk membantu para honorer yang sedang ikut seleksi.

Karena hajatan dari PPPK ini para honorer bisa terbantu ke depan.

“Untuk gaji PPPK juga sama dengan PNS dan kita terus memperjuangkan para honorer ini,” papar Mas Menteri.

Termasuk untuk pasing grade ini sedang dilakukan pembahasan.

Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri minta Mendikbudristek menurunkan passing grade PPPK lantaran terlalu tinggi sehingga banyak yang gagal
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News