ITDC Gandeng Kemenhub Lakukan Rekayasa Lalu Lintas di Area Sirkuit Mandalika

Selasa, 14 September 2021 – 11:50 WIB
ITDC Gandeng Kemenhub Lakukan Rekayasa Lalu Lintas di Area Sirkuit Mandalika - JPNN.com Bali
Pihak ITDC dan Kemenhub mengecek Sirkuit Mandalika untuk merancang skema rekayasa lalu lintas jelang WSBK 2021 November mendatang. Foto: Antara/Nur Imansyah

bali.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Menurut Direktur Operasi dan Inovasi Bisnis PT Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Arie Prasetyo,

skema manajemen rekayasa lalu lintas pada saat ajang WSBK November 2021 di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) perlu dibuat.

Pasalnya, tidak kurang dari 50.000 pengunjung akan menuju KEK Mandalika saat ajang otomotif dunia itu berlangsung.

Manajemen rekayasa lalu lintas diharapkan dapat menopang pengunjung yang datang.

Tidak hanya dari Pulau Lombok, melainkan dari luar pulau yang bisa melewati lima pintu gerbang.

Seperti Pelabuhan Bangsal, Pelabuhan Lembar, Pelabuhan Gili Mas, Pelabuhan Kayangan dan Bandara Internasional Lombok (BIL).

“Karena itu kami meminta dukungan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk menyukseskan ajang ini,” ujar Arie Prasetyo kepada Dirjen Perhubungan Darat, Budi Setiyadi.

Kementerian Perhubungan melakukan peninjauan terkait rencana penerapan skenario manajemen dan rekayasa lalu lintas dalam mendukung penyelenggaraan WSBK di Sirkuit Mandalika.

ITDC gandeng Kementerian Perhubungan melakukan rekayasa lalu lintas di area Sirkuit Mandalika jelang ajang WSBK 2021 November mendatang
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News