Oknum TNI Aniaya Bocah SD, Dandim Rote Ndao Tunjukkan Sikap Ksatria: Saya Tanggung Jawab!

Senin, 23 Agustus 2021 – 10:36 WIB
 Oknum TNI Aniaya Bocah SD, Dandim Rote Ndao Tunjukkan Sikap Ksatria: Saya Tanggung Jawab! - JPNN.com Bali
Ilustrasi. (Dok.JPNN)

bali.jpnn.com, ROTE NDAO - Komandan Kodim 1627/Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur (NTT) Letkol TNI Educ Permadi, merespons cepat ulah dua anggotanya yang terlibat penganiayaan seorang bocah kelas IV SD.

AOK dan B, dua oknum anggota Kodim Rote Ndao, langsung ditahan di Denpom Kupang untuk menjalani proses hukum.

Secara institusi, Dandim juga meminta maaf dan siap bertanggung jawab atas perbuatan dua anak buahnya itu.

“(Dua oknum) Sudah diamankan di Kupang (Denpom),” ujar Dandim1627/Rote Ndao Letkol TNI Educ Permadi.

Perwira menengah TNI AD ini memastikan kejadian serupa tidak akan terulang di kemudian hari.

“Saya yang bertanggung jawab, dan saya pastikan tidak akan terjadi lagi peristiwa ini,” papar Letkol TNI Educ Permadi.

Sebelumnya, dua anggota TNI yang bertugas di Kodim 1627/Rote Ndao, dilaporkan melakukan penganiayaan terhadap seorang bocah bernama Petrus Seuk, Kamis (19/8) lalu.

Akibat perbuatan brutal kedua oknum TNI itu, bocah SD tersebut dirawat intensif di RSUD Ba'a karena beberapa bagian tubuhnya luka dan memar.

Pasca dua anggotanya menganiaya pelajar SD kelas IV, Dandim Rote Ndao mengaku siap bertanggungjawab atas perbuatan dua anak buahnya.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News