Cari Buah Asam, Nenek Syarifah Tewas Mengenaskan, Ada Ciri-ciri Korban Dibunuh

Selasa, 17 Agustus 2021 – 14:18 WIB
Cari Buah Asam, Nenek Syarifah Tewas Mengenaskan, Ada Ciri-ciri Korban Dibunuh  - JPNN.com Bali
Anggota Polsek Utan dan Polres Sumbawa dibantu warga mengevakuasi jenazah nenek Syarifah yang ditemukan meninggal dunia dalam kondisi mengenaskan di Desa Tengah, Kecamatan Utan, Kabupaten Sumbawa, NTB, Senin (16/8). (Istimewa)

bali.jpnn.com, SUMBAWA - Seorang perempuan lanjut usia bernama Syarifah, 62, ditemukan tewas mengenaskan di sela-sela kebun jagung, kemarin (16/8).

Warga Desa Tengah, Kecamatan Utan, Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB), itu diduga menjadi korban pembunuhan.

Dugaan muncul lantaran pergelangan tangan korban yang biasa berisi gelang emas putus.

Selain itu, polisi menemukan ada luka menganga di bagian leher korban.

“Ada indikasi almarhumah menjadi korban pembunuhan. Selain dari ciri-ciri luka, kami temukan darah segar di tempat kejadian perkara,” kata Kasatreskrim Polres Sumbawa AKP Akmal Novian Reza dikutip dari Lombok Post.

Untuk mengungkap peristiwa ini, polisi meminta tim forensik melakukan otopsi jenazah korban.

’’Pelaku masih dalam penyelidikan. Begitu juga dengan motifnya. Semoga cepat terungkap,” ujar AKP Akmal Novian Reza. 

Sebelum ditemukan tewas, korban meninggalkan rumah pagi hari untuk mencari asam di kebun jagung miliknya yang berjarak sekitar 50 meter.

Pamit ke kebun untuk cari buah asam, nenek Syarifah justru ditemukan tewas mengenaskan. Luka parah dibagian tubuhnya mengindikasi korban dibunuh
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News