MotoGP Mandalika Makin Dekat, Sandiaga Uno Gelar Vaksinasi Keliling di NTB
Sabtu, 22 Januari 2022 – 17:22 WIB
Selain menjadi ajang pemulihan ekonomi dari bidang pariwisata, ajang MotoGP Mandalika juga menjadi cara Indonesia membuktikan bahwa dalam acara internasional bisa berjalan dengan lancar beriringan dengan penanganan pandemi Covid-19.
Sekitar 11 ribu tenaga kerja diserap di kawasan Mandalika untuk menyukseskan gelaran olahraga internasional bergengsi itu.
Diperkirakan akan ada 100 ribu pendatang yang hadir untuk menyaksikan MotoGP Mandalika dan tentunya mereka akan berkontribusi untuk membangkitkan ekonomi kreatif dan pariwisata di Mandalika dan kawasan sekitarnya. (antara/ket/JPNN)
Acara balap internasional MotoGP Mandalika makin dekat, Menparekraf Sandiaga Uno menggelar vaksinasi keliling di NTB
Redaktur & Reporter : Ni Ketut Efrata Fransiska
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News