Kemenkum NTB Gelar Sosialisasi Seleksi Peserta Peacemaker Training

bali.jpnn.com, MATARAM - Kemenkum NTB menggelar kegiatan Sosialisasi Seleksi Peserta Peacemaker Training secara daring dengan Tim Panitia Seleksi Daerah Kabupaten/Kota se – Nusa Tenggara Barat secara virtual melalui Zoom Meeting, Kamis (10/4).
Kakanwil Kemenkum NTB I Gusti Putu Milawati mengapresiasi bagian hukum pemda atas partisipasinya dalam mendorong kepala Desa/Lurah yang sudah mendaftar untuk mengikuti seleksi Peacemaker Justice Award 2025.
Peacemaker Academy merupakan kegiatan peningkatan kompetensi bagi kepala Desa/Lurah dalam penyelesaian sengketa masyarakat yang sebelumnya mengikuti kegiatan Paralegal Academy.
Total ada 63 Desa/Lurah di Nusa Tenggara Barat yang mengikuti Peacemaker Academy.
Kakanwil I Gusti Putu Milawati menegaskan pentingnya peran kepala desa dan lurah sebagai juru damai di wilayah masing-masing.
Mila – sapaan akrabnya mendorong para peserta untuk mengikuti Peacemaker Justice Award sebagai ajang meningkatkan wawasan hukum dan mengoptimalkan peran mereka dalam penyelesaian sengketa hukum di tingkat desa dan kelurahan.
Baca Juga:
Kakanwil juga menyampaikan bahwa Kemenkum NTB bersama dengan pemerintah daerah berkomitmen untuk membentuk Pos Bantuan Hukum Desa di seluruh Desa/Lurah di Provinsi NTB guna meningkatkan kesadaran hukum di tengah masyarakat. (jpnn)
Kemenkum NTB menggelar kegiatan Sosialiasasi Seleksi Peserta Peacemaker Training secara daring dengan Tim Panitia Seleksi Daerah Kabupaten se-NTB
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News