Polres Jembrana Tangkap 2 Buron Penyelundup Penyu Langka, Nekat Kabur ke Jawa

Selasa, 04 Juni 2024 – 14:57 WIB
Polres Jembrana Tangkap 2 Buron Penyelundup Penyu Langka, Nekat Kabur ke Jawa - JPNN.com Bali
Ilustrasi tersangka penyelundup penyu diborgol setelah tertangkap aparat kepolisian Polres Jembrana. Foto : Ricardo/JPNN.com

bali.jpnn.com, JEMBRANA - Tim Opsnal Satreskrim dan Satpolair Polres Jembrana, Bali berhasil menangkap duo buron penyelundup penyu yang kabur beberapa hari lalu.

Tersangka SK, 24, ditangkap Sabtu (1/6) petang lalu saat menumpang truk menuju Pulau Jawa bersama sang istri.

Tersangka kedua berinisial T, 44, ditangkap di Pelabuhan Gilimanuk oleh Satuan Polisi Air (Polair), Selasa (4/6) dini hari tadi pukul 02.00 WITA.

“Ada empat orang tersangka penyelundup penyu, tetapi dua berhasil kabur.

Namun, kedua buron berhasil ditangkap saat melarikan diri,” ujar Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, Selasa (4/6).

Menurut Kapolres Jembrana, SK berhasil kabur saat polisi melakukan penggerebekan Senin (25/5) dini hari lalu di wilayah Kecamatan Melaya, Jembrana.

Lima hari melakukan penyelidikan, polisi mendapatkan informasi SK yang beralamat di Lingkungan Kerobokan, Kelurahan Loloan Barat, Negara itu akan melarikan diri bersama istrinya ke Jawa dengan menumpang truk.

"Oleh Satuan Reserse Kriminal, informasi itu ditindaklanjuti dan berhasil menangkap pelaku saat menumpang truk menuju Jawa," kata AKBP Endang Tri Purwanto.

Tim gabungan Satreskrim dan Satpolair Polres Jembrana berhasil menangkap 2 buron penyelundup penyu langka, pelaku nekat kabur ke Jawa
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News