Kasus Lettu Malik Agam Sampai Telinga KSAD, Perintah Jenderal TNI Maruli Tegas

Jumat, 26 April 2024 – 18:07 WIB
Kasus Lettu Malik Agam Sampai Telinga KSAD, Perintah Jenderal TNI Maruli Tegas - JPNN.com Bali
Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak merespons kasus anggota Kesdam IX/Udayana Lettu Malik Agam yang terlibat dugaan kasus KDRT hingga perselingkuhan. ANTARA/Fath Putra Mulya.

bali.jpnn.com, NUSA DUA - Kasus yang melilit anggota Kesdam IX/Udayana Lettu TNI Malik Hanro Agam sampai ke telinga Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.

Saat menghadiri Apel Komandan Satuan TNI AD Terpusat 2024 di Pantai Pandawa, Badung, Bali, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak memercayakan penanganan perkara KDRT dan perselingkuhan Lettu Malik Hanro Agam ke Pengadilan Militer.

Hal serupa berlaku untuk istri Lettu Malik Hanro Agam, Anandira Puspita alias AP.

“Sudah ada progres di pengadilan.

Sudah sesuai jalur hukum. Kalau hukum jalan, enggak bisa disuruh cepat-cepat,” ujar Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Jumat (26/4).

Mantan Pangdam IX/Udayana ini memastikan TNI AD membantu Anandira Puspita untuk menemukan keadilan karena statusnya masih sebagai anggota Persatuan Istri Tentara (Persit).

Namun, untuk keputusan akhir, mantan Pangkostrad itu menyerahkan sepenuhnya kepada Pengadilan Militer.

"Karena dia masih anggota Persit, kita bantu urus memudahkan, kalau yang memutuskan ya pengadilan," kata Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.

Kasus dugaan KDRT hingga perselingkuhan yang melilit anggota Kesdam IX/Udayana Lettu Malik Agam sampai telinga KSAD, Perintah Jenderal TNI Maruli tegas
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News