Update OTT 5 Pegawai Imigrasi Ngurah Rai! Suhendra Sentil Nasib Tersangka HS, Tegas

“Terkait penyidikan yang sedang berjalan, kami menyerahkan sepenuhnya kepada Kejati Bali untuk proses sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku,” ucap Suhendra.
Suhendra mengatakan Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai mendukung penuh penyidik Kejati Bali menuntaskan perkara ini.
“Kami berjanji kooperatif dan melakukan koordinasi dengan Kejati, termasuk menghadirkan pihak-pihak yang diperlukan untuk membantu proses penyidikan perkara ini,” tuturnya.
Sebelumnya, Kejati Bali telah menetapkan satu orang tersangka atas nama Haryo Seto, Kepala Seksi Pemeriksaan I Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai dalam perkara dugaan pungutan liar layanan fast track Bandara Ngurah Rai.
Sejumlah petugas imigrasi pun diperiksa sebagai saksi dan masih berjalan dalam tahap penyelidikan oleh penyidik Pidsus Kejati Bali. (lia/JPNN)
Update OTT 5 Pegawai Imigrasi Ngurah Rai! Kanim Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai Suhendra menyentil nasib tersangka HS, tegas
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News