Jaksa Buleleng Geledah LPD Anturan, Sosok Pakai Rompi Ini Tak Berkutik

Kamis, 04 Agustus 2022 – 20:53 WIB
Jaksa Buleleng Geledah LPD Anturan, Sosok Pakai Rompi Ini Tak Berkutik - JPNN.com Bali
Tersangka NAW memakai rompi baju tahanan ikut membantu jaksa Buleleng saat menggeledah kantor LPD Anturan, Kamis (4/8). Foto Kejari Buleleng for JPNN.com

bali.jpnn.com, BULELENG - Mantan Ketua LPD Desa Anturan berinisial NAW mendatangi bekas ruang kerja di kantor lamanya, Kamis (4/8).

Tersangka NAW itu bukan bermaksud masuk kantor dan bekerja lagi, tetapi justru dikeler sejumlah Penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Buleleng.

Mengenakan rompi oranye bertuliskan tahanan, NAW yang berstatus tersangka atas kasus dugaan korupsi di LPD Desa Anturan tiba di Kantor LPD Anturan pukul 11.00 WITA.

Penyidik Jaksa sengaja membawa tersangka NAW untuk melakukan penggeledahan atas temuan baru yang diperoleh penyidik atas kasus yang melilitnya.

Penggeledahan dilakukan terkait pengakuan tersangka atas adanya kredit bernilai fantastis di LPD Anturan sebesar Rp 135 miliar atas namanya sendiri.

"Penggeledahan untuk mencari bukti terkait dokumen kredit yang bernilai Rp 135 miliar tersebut," kata Kasi Intel Kejari Buleleng AA Ngurah Jayalantara.

Kepada JPNN.com, AA Ngurah Jayalantara mengatakan tim penyidik memburu dokumen asuransi di Jiwasraya serta beberapa sertifikat SHM milik LPD Anturan.

Tersangka NAW yang didampingi kuasa hukum menunjukkan letak dokumen-dokumen yang dicari penyidik.

Jaksa Buleleng menggeledah LPD Anturan, sosok memakai rompi tahanan NAW tak berkutik, hanya bisa membantu menggeledah dokumen
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News