WNA Nigeria Dideportasi, Aksi Pelanggarannya Bikin Kepala Bergeleng

Rabu, 03 Agustus 2022 – 20:56 WIB
WNA Nigeria Dideportasi, Aksi Pelanggarannya Bikin Kepala Bergeleng - JPNN.com Bali
WNA asal Nigeria berinisial EEA, 30, dideportasi melalui Bandara Ngurah Rai, Bali, Selasa kemarin (2/8). Foto Kemenkumham Bali

"Namun, yang bersangkutan tidak memperpanjang izin kunjungannya dan tidak meninggalkan wilayah Indonesia," ujar Anggiat.

Alasannya klasik, yakni mengaku kehabisan uang sehingga tidak bisa terbang kembali ke negara asalnya.

EEA diamankan Kantor Imigrasi Ngurah Rai pada 5 Maret 2022 di Bandara I Gusti Ngurah Rai saat tiba dari Jakarta menuju Bali.

Parahnya, saat itu EEA terbang ke Bali menggunakan surat keterangan PCR palsu dan langsung digiring ke Kantor Imigrasi Ngurah Rai.

Dari pemeriksaan awal terungkap selama di Indonesia, EEA melakukan aksi penipuan secara online berkedok hubungan asmara.

"(Modusnya, Red) dengan merayu wanita-wanita untuk mengirimkan uang kepadanya," tutur Anggiat Napitupulu.

EEA baru bisa dideportasi ke Nigeria pada Selasa (2/8) malam pukul 20.35 WIB dengan maskapai Ethiopian Airlines.

Sebelumnya, ia menghuni Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Denpasar sejak 17 Maret 2022 sambil menunggu proses deportasi. (gie/JPNN)

WNA Nigeria berinisial EEA dideportasi keluar Bali Indonesia, aksi pelanggarannya selama ini bikin kepala bergeleng
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News