Kodam Udayana Buka Pendaftaran Bintara dan Tamtama, Lulusan SMP-SMA Ayo Daftar, Gratis
bali.jpnn.com, DENPASAR - TNI AD kembali membuka pendaftaran bagi calon bintara (caba) prajurit karier (PK) sumber santri dan lintas agama dan calon tamtama (cata) gelombang 1 secara online.
Pendaftaran secara online mulai tanggal 6 Januari lalu, sementara pendaftaran ulang dan validasi pada 21 Februari sampai 4 Maret 2022.
Pendaftaran cata dan caba ini diperuntukkan untuk lulusan SMP-SMA.
Kapendam IX/Udayana Letkol Kav Antonius Totok mengatakan, selama proses penerimaan berlangsung calon tidak dipungut biaya apapun, alias gratis.
“Jika ada yang mengatasnamakan panitia untuk membayar sejumlah uang untuk ditransfer, itu sudah pasti penipuan.
Segera laporkan ke panitia terdekat,” tegas Kapendam IX/Udayana Letkol Kav Antonius Totok dalam rilisnya.
Menurutnya, pendaftaran ini berlaku untuk tiga wilayah Kodam Udayana, yakni Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Nusa Tenggara Timur (NTT).
Ada tahapan yang dilalui pendaftar.
Kodam Udayana kembali membuka pendaftaran bintara dan tamtama. Bagi Anda lulusan SMP-SMA ayo daftar, gratis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News