Pesona Pantai Kenawa Sumbawa, Akuarium Raksasa di Pulau Tanpa Penghuni

Minggu, 16 Januari 2022 – 13:53 WIB
Pesona Pantai Kenawa Sumbawa, Akuarium Raksasa di Pulau Tanpa Penghuni - JPNN.com Bali
Imelda (kiri) wisatawan bersama temannya menikmati indahnya lautan bak seperti kolam renang menuju Pulau Kenawa (belakang), di Kabupaten Sumbawa Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Foto: ANTARA/Nirkomala

Di Pulau Kenawa hanya ada satu warung yang menyediakan berbagai minuman terutama kopi, serta makanan.

Jadi, kita tidak perlu khawatir kelaparan selama berada di Pulau Kenawa.

Bahkan, jika seharian belum merasa puas melihat melihat warna-warni terumbu karang, ikan dan berbagai jenis binatang laut lainnya, Anda bisa menginap di Kenawa.

Hanya bukan di hotel atau penginapan, tetapi cukup berkemah menggunakan tenda.

Tidak ada penginapan khusus lantaran Pulau Kenawa tidak berpenghuni.

Saat cuaca bersahabat, setiap akhir pekan Kenawa selalu menjadi tujuan untuk wisata berkemah, dan paginya bisa menikmati matahari terbit.

Akses menuju Pulau Kenawa cukup mudah.

Dari Kota Mataram membutuhkan waktu sekitar empat jam, termasuk perjalanan menyeberang dari Pelabuhan Kayangan, Pulau Lombok menuju Pelabuhan Poto Tano, Pulau Sumbawa.

Pesona Pantai Kenawa di Sumbawa di Kabupaten Sumbawa Barat, NTB begitu memesona. Ada akuarium raksasa di pulau tanpa penghuni
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News