BTID Bingung Pembatas Laut Dibongkar, Pemancing & Jetski Mulai Lalu-Lalang

Pasalnya, pengelola melihat sejumlah jetski mulai berlalu lalang di area yang peruntukannya hanya untuk nelayan kecil.
Untuk diketahui, pelampung pembatas laut di Pulau Serangan, Denpasar, Bali, akhirnya tamat.
Pembatas laut yang berdiri sejak 2018 itu sepenuhnya telah dicabut Pemprov Bali demi akses nelayan setempat mencari ikan.
Meski telah dicabut, Kadis Kelautan dan Perikanan Bali Putu Sumardiana meminta nelayan Serangan untuk memahami risiko bahaya di area perairan setempat.
Pasalnya, di sekitar lokasi terdapat palung dengan kedalaman air delapan meter yang umumnya tidak dipahami masyarakat luar Desa Serangan. (lia/JPNN)
PT BTID mendata sejak pembatas laut tersebut dipasang kurang dari 10 nelayan tetap mencari ikan, tetapi atas seizin mereka.
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News