Ada Usulan Pungutan Wisman untuk Bantu Umat Hindu, Ini Kata Wali Kota Denpasar

Minggu, 12 Mei 2024 – 18:18 WIB
Ada Usulan Pungutan Wisman untuk Bantu Umat Hindu, Ini Kata Wali Kota Denpasar - JPNN.com Bali
Proses pengecekan pembayaran pungutan wisman di Uluwatu oleh Dispar Bali. Foto: ANTARA/Ho-Pemprov Bali

bali.jpnn.com, DENPASAR - Wali Kota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara mengusulkan Pemprov Bali menyisihkan dana pungutan wisatawan mancanegara (wisman) untuk membantu kepentingan umat Hindu.

Tidak hanya umat Hindu di Bali, tetapi juga seluruh wilayah Indonesia.

Usulan tersebut dilontarkan Wali Kota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara saat menggelar Lokasabha V PHDI Kota Denpasar.

"Umat Hindu ada di berbagai daerah di Indonesia.

Harapannya ada penyisihan dari pungutan wisatawan itu berapa persennya bisa dialokasikan untuk umat Hindu di luar Bali," kata Wali Kota Denpasar IGN Jaya Negara.

Pungutan wisman sebesar Rp 150 ribu kepada turis asing diberlakukan secara resmi mulai 14 Februari 2024.

Jika wisman yang datang ke Bali setahun mencapai 6 juta orang saja, maka dalam setahun akan terkumpul sekitar Rp 900 miliar.

"Mudah-mudahan dalam Lokasabha ini dan juga nanti dituangkan oleh PHDI Bali untuk diusulkan kepada siapapun nanti gubernurnya.

Ada usulan pungutan Wisman sebesar Rp 150 ribu yang diberlakukan kepada turis asing untuk membantu umat Hindu, ini kata Wali Kota Denpasar
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News