Mantan Gubernur Mangku Pastika Ajak Krama Adat Jaga Eksistensi LPD

Kamis, 30 Desember 2021 – 14:25 WIB
Mantan Gubernur Mangku Pastika Ajak Krama Adat Jaga Eksistensi LPD - JPNN.com Bali
Senator atau anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Made Mangku Pastika (tengah) bersama dengan Ketua LPD Desa Adat Kedonganan Ketut Madra dan Bendesa Adat Kedonganan Dr Wayan Merta. Foto: ANTARA/Ni Luh Rhismawati

bali.jpnn.com, DENPASAR - Eksistensi Lembaga Perkreditan Desa (LPD) terbukti mampu bertahan di tengah kondisi pandemi covid-19.

Kondisi ini hampir mirip dengan sektor pertanian yang tumbuh positif saat sektor pariwisata Bali kembang kempis karena minimnya wisatawan yang datang.

"Kepercayaan yang tinggi masyarakat pada LPD ini, karena pendekatan yang digunakan secara sekala dan niskala (jasmani dan rohani)," ujar anggota DPD RI dapil Bali Made Mangku Pastika saat reses ke LPD Desa Adat Kedonganan, Badung, Bali.

Menurut Mangku Pastika, eksistensi LPD tumbuh positif saat lembaga keuangan lainnya mengalami kontraksi karena pandemi membuktikan daya tahan masyarakat Bali sangat kuat.

Perjuangan mempertahankan eksistensi LPD agar tidak tunduk dalam aturan Lembaga Keuangan Mikro juga tidak mudah.

“LPD ini hanya ada di Bali.

Mari kita jaga agar eksistensi LPD ini tidak goyah,” kata mantan Gubernur Bali dua periode ini.

Keberadaan LPD di setiap desa adat di Bali terjadi sejak lama.

Mantan Gubernur Bali Made Mangku Pastika mengajak krama adat jaga eksistensi LPD di tengah masyarakat
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News