Buleleng Terancam Tunda Belajar Tatap Muka, Satgas Covid-19 Masih Was-was Karena Ini

Jumat, 24 September 2021 – 14:15 WIB
Buleleng Terancam Tunda Belajar Tatap Muka, Satgas Covid-19 Masih Was-was Karena Ini - JPNN.com Bali
Ilustrasi simulasi pembelajaran tatap muka di Singaraja, Buleleng. (Eka Prasetia/Radarbali.id)

bali.jpnn.com, SINGARAJA - Satgas Covid-19 Buleleng belum memastikan akan menggelar belajar tatap muka pada awal Oktober mendatang.

Penyebabnya muncul klaster sekolah di provinsi lain.

“Rencana membuka sekolah pada awal Oktober mendatang belum final.

Satgas masih menanti skema pembelajaran tatap muka yang disusun oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga,” ujar Sekretaris Satgas Covid-19 Buleleng Gede Suyasa.

Menurutnya, skema yang disodorkan Disdikpora akan dipelajari oleh satgas.

Dari laporan tersebut, satgas dapat melakukan manajemen risiko pencegahan penularan covid-19.

“Skema sedang disusun Disdik. Nanti skema akan dibahas di tingkat satgas,” katanya.

Suyasa mengatakan, pihaknya masih melihat eskalasi di daerah lain, setelah belajar tatap muka dilakukan.

Buleleng terancam menunda belajar tatap muka. Satgas Covid-19 masih was-was dengan perkembangan kasus covid-19 di daerah lain
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News