Piala Presiden 2024: Bali United Siap Tempur, Teco Sentil Kekuatan Baru Arema FC

Sabtu, 20 Juli 2024 – 22:26 WIB
Piala Presiden 2024: Bali United Siap Tempur, Teco Sentil Kekuatan Baru Arema FC - JPNN.com Bali
Skuad Bali United saat mencoba rumput lapangan Stadion Kapten Dipta, Gianyar. Bali United siap menghadapi Arema FC pada laga pembuka Grup B Piala Presiden, Minggu (21/7) besok. Foto: Bali United

Pendeknya waktu persiapan tidak menjadi persoalan Coach Teco.

Kolektor tiga gelar juara Liga 1 ini mengaku telah mempelajari peta kekuatan terbaru skuad Arema FC yang akan menjadi lawan Bali United pada laga pembuka Grup B Piala Presiden 2024.

“Kami sudah memegang beberapa informasi dari Arema FC sebagai lawan.

Kami tahu mereka memiliki beberapa pemain baru musim ini,” kata Coach Teco.

Yang jelas, kata Coach Teco, turnamen Piala Presiden 2024 sangat penting bagi Bali United untuk mempersiapkan diri menyambut Liga 1 2024-2025.

“Target utama kami adalah memiliki persiapan yang bagus untuk menyambut Liga 1 musim ini.

Terutama dalam proses adaptasi pemain baru dengan pemain yang sudah lama berada di tim ini,” tutur Coach Teco. (lia/JPNN)

Piala Presiden 2024: Bali United siap tempur pada laga perdana Grup B, Coach Teco menyentil kekuatan baru Arema FC yang memiliki banyak pemain baru

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News