Perasaan Campur Aduk Spaso saat Melihat Performa Bali United Naik Turun, Berat

bali.jpnn.com, DENPASAR - Liga 1 musim 2022-2023 menjadi ujian berat bagi Bali United.
Menyandang status jawara Liga 1 musim 2021-2022, Bali United gagal mempertahankan gelar juara, kini terdampar di peringkat kelima dengan 51 poin.
Performa naik turun Bali United sangat kentara pada putaran kedua.
Dari 15 pertandingan terakhir, Bali United baru memetik empat kemenangan, enam kali seri dan lima kali kekalahan.
Pencapaian pada putaran kedua ini lebih buruk dibandingkan pada leg pertama yang mampu meraup 11 kemenangan, tidak pernah seri dan enam kali kalah.
Fakta ini dibenarkan striker Bali United IIija Spasojevic.
Menurut Spaso, sapaan akrabnya, skuad Bali United menjalani musim yang tidak mudah karena harus menjalani pertandingan kandang ke luar dari homebase, Stadion Kapten Dipta, Gianyar.
Bali United yang memakai Stadion Maguwoharjo, Sleman ini harus lapang dada menerima selama putaran kedua ini.
Perasaan campur aduk penyerang IIija Spasojevic saat melihat performa Bali United naik turun, berat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News