Spaso Sentil Performa Naik Turun Bali United, Laga Kontra Arema FC Jadi Pelampiasan
bali.jpnn.com, DENPASAR - Banyak faktor yang mempengaruhi kondisi penampilan sebuah tim kesebelasan, tidak terkecuali Bali United.
Meski berstatus juara bertahan dua musim beruntun, penampilan Bali United musim ini cenderung tidak konsisten.
Penampilan Bali United jauh berbanding dengan dua musim lalu.
Dampaknya, sampai laga pekan ke-30 Liga 1 2022-2023, Bali United menempati peringkat keenam dengan 48 poin.
"Mungkin kami musim ini jauh berbeda dengan dua musim sebelumnya di klasemen karena faktor jauh dari keluarga dan dukungan langsung dari semeton.
Namun, setelah kami pulang ke Bali untuk persiapan, tentu ada motivasi berlebih untuk laga ini.
Saya harap di pertandingan kontra Arema FC, kami bisa menunjukkan yang terbaik,” ujar IIija Spasojevic dilansir dari laman Bali United.
Bali United menjalani putaran kedua Liga 1 di luar Pulau Dewata.
Striker IIija Spasojevic menyentil performa naik turun Bali United, laga kontra Arema FC jadi ajang pelampiasan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News