Ini Skema Andalan Luis Milla yang Patut Diwaspadai Teco saat Persib vs Bali United

Minggu, 21 Agustus 2022 – 15:30 WIB
Ini Skema Andalan Luis Milla yang Patut Diwaspadai Teco saat Persib vs Bali United - JPNN.com Bali
Pemain belakang anyar Bali United Jajang Mulyana menyundul bola saat bentrok kontra Persib Bandung pada ajang Piala Presiden 2022. Foto: Baliutd.com

bali.jpnn.com - Persib Bandung baru saja mendapatkan tanda tangan pelatih kelas dunia, Luis Milla Aspal.

Mantan Pelatih Timnas Spanyol dan Indonesia ini memutuskan  menerima tantangan sebagai juru taktik Persib Bandung menggantikan Robert Rene Alberts yang mundur lantaran performa buruk Pangeran Biru di awal kompetisi.

Manajemen dan suporter berharap kehadiran Luis Milla mampu mengangkat performa Persib di level nasional dan internasional.

Ekspektasi tinggi manajemen dan suporter Persib Bandung sepertinya bisa dibayar Coach Luis Milla.

Selain Persib Bandung bermaterikan pemain kelas satu, style of play skuad yang ditinggalkan Coach Robert Rene Albert tidak jauh berbeda dengan Luis Milla.

Coach Luis Milla dikenal sebagai pelatih asing yang mengenalkan tiki taka saat menjadi arsitek Timnas Indonesia.

Mantan pemain sepak bola Barcelona, Real Madrid dan Valencia ini menyukai permainan pendek merapat dengan skema andalan 4 – 3 – 3.

Tiga gelandang menjadi motor penggerak mesin permainan tim, dengan mengandalkan kecepatan winger.

Ini skema adalah Pelatih Persib Bandung Luis Milla yang patut diwaspadai Coach Teco saat Tim Maung Bandung bentrok kontra Bali United
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News