Andrea Dovizioso Terkesan Latihan di Sirkuit Mandalika: Hasil yang Tidak Terlalu Buruk

Sabtu, 12 Februari 2022 – 08:51 WIB
Andrea Dovizioso Terkesan Latihan di Sirkuit Mandalika: Hasil yang Tidak Terlalu Buruk - JPNN.com Bali
Pembalap WithU Yamaha RNF MotoGP Team Andrea Dovizioso (kanan) dan Darryn Binder memacu kecepatan sepeda motornya di Sirkuit Mandalika kemarin. Foto: ANTARA FOTO/Andika Wahyu/YU

bali.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Pembalap tim RNF Yamaha Andrea Dovizioso menjadi yang tercepat di antara anggota tim saat sesi latihan tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika kemarin.

Dovi, sapaan akrabnya, berada di peringkat sembilan dengan catatan waktu 1 menit 33,245 detik.

Mengendarai motor Yamaha YZR-M1, Dovi hanya  terpaut 0,779 detik dari Pol Espargaro dari tim Repsol Honda yang menjadi tercepat saat sesi latihan perdana di Sirkuit Mandalika kemarin.

“Secara umum melihat kecepatan saya, tidak terlalu buruk," kata Andrea Dovizioso, mantan pembalap Ducati itu.

Andrea Dovizioso  menjadi pembalap Yamaha tercepat kedua kemarin setelah rekan satu timnya, Fabio Quartararo yang berada di peringkat lima dengan selisih kurang dari 0,2 detik.

"Saya cukup senang dengan hasil ini,"  ujar Andrea Dovizioso lagi.

Menurutnya, dari awal, empat hari sebelum tes, mendapatkan umpan balik yang membantu dirinya memperbaiki catatan waktu saat sesi latihan.

“Saya dapat melakukan pendekatan pengereman dan garis balap dengan cara yang lebih baik dari Malaysia (Sirkuit Sepang).

Pembalap tim RNF Yamaha Andrea Dovizioso terkesan saat latihan tes pramusim di Sirkuit Mandalika: hasil yang tidak terlalu buruk
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News