Badai Covid-19 Bikin Persikabo Tak Berdaya, Torres Bawa Borneo FC Gusur Persija

Senin, 07 Februari 2022 – 19:23 WIB
Badai Covid-19 Bikin Persikabo Tak Berdaya, Torres Bawa Borneo FC Gusur Persija - JPNN.com Bali
Penyerang Borneo FC Francisco Torres merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Persikabo di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Senin sore. (ligaindonesiabaru.com)

bali.jpnn.com, DENPASAR - Persikabo 1973 kembali bulan-bulanan tim lawan saat mengarungi putaran Liga 1 ketika para pemainnya didera badai Covid-19.

Bentrok kontra Borneo FC di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Senin (7/2) sore, Persikabo 1973 kembali  takluk 2 – 0.

Dua gol Borneo FC dicetak pemain asingnya, Francisco Torres pada menit 26 dan 60.

Dengan tambahan tiga poin, Borneo FC mengantongi 34 poin dari 23 pertandingan.

Borneo FC kini beranjak ke posisi 6 sementara menggusur posisi Persija yang kini melorot ke posisi tujuh klasemen Liga 1.

Persikabo 1973 melorot ke posisi 14 dengan 23 poin.

Dalam laga ini, Persikabo harus kehilangan banyak pemain inti.

Coach Liestiadi hanya mengandalkan satu pemain asing Ciro Alves untuk mendobrak pertahanan Borneo FC yang dikawal Gianluca Pandeynuwu.

Badai Covid-19 bikin Persikabo 1973 tidak berdaya, Francisco Torres bawa Borneo FC gusur Persija di klasemen sementara Liga 1
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News