Viral Perusakan APK Koster – Giri & Adicipta, Pelaku Minta Maaf, Tim Hukum Bergerak

Kamis, 24 Oktober 2024 – 21:18 WIB
Viral Perusakan APK Koster – Giri & Adicipta, Pelaku Minta Maaf, Tim Hukum Bergerak - JPNN.com Bali
Pelaku perusakan APK paslon Koster – Giri dan Adicipta di Perumahan Cemara Giri Graha, Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara, Badung, meminta maaf melalui akun @ken_marly. Foto: Source for JPNN

bali.jpnn.com, DENPASAR - Insiden perusakan alat peraga kampanye (APK) kembali terjadi.

Pelaku dilaporkan merusak APK bergambar pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Bali Wayan Koster – I Nyoman Giri Prasta (Koster – Giri) serta paslon Bupati dan Wakil Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa – Bagus Alit Sucipta (Adicipta).

Kejadian perusakan terekam kamera CCTV.

Insiden perusakan terjadi di Perumahan Cemara Giri Graha, Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara, Badung, pada Rabu malam, 23 Oktober 2024.

Berdasar rekaman CCTV yang belakangan viral di media sosial, pelaku yang bertelanjang dada dengan santainya berjalan kaki.

Pelaku kemudian melakukan perusakan dengan merobek bagian bawah baliho.

Pelaku lalu meninggalkan baliho yang telah robek.

Dari awal kedatangan, kemungkinan pelaku tempat tinggalnya tidak jauh dari lokasi berdirinya alat peraga kampanye itu.

Berdasar rekaman CCTV yang viral di media sosial, pelaku yang bertelanjang dada dengan santainya berjalan kaki lalu merusak APK Koster – Giri dan Adicipta.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News