Pemilu 2024: Komisi 1 DPRD Bali Minta KPU Pasang CCTV Pantau Kotak Suara di PPK, Penting

Kamis, 08 Februari 2024 – 08:14 WIB
Pemilu 2024: Komisi 1 DPRD Bali Minta KPU Pasang CCTV Pantau Kotak Suara di PPK, Penting  - JPNN.com Bali
Anggota Komisi I DPRD Bali Made Suparta bersama jajaran KPU Bali, Bawaslu Bali, Satpol PP Bali dan Kesbangpol Bali dalam rapat koordinasi di Denpasar, Rabu kemarin (7/2/2024). Foto: ANTARA/Ni Luh Rhismawati.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Pemilu 2024 menuju tahap krusial.

Oleh karena itu, Komisi 1 DPRD Bali saat Rapat Koordinasi Persiapan Pemilu 2024 bersama KPU, Bawaslu, Satpol PP dan Kesbangpol mengusulkan ada CCTV di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Kamera pengawas itu untuk memantau penyimpanan kotak suara yang berisi surat suara hasil Pemilu 2024.

Menurut anggota Komisi I DPRD Bali Made Suparta, titik kerawanan Pemilu 2024 ketika perpindahan logistik dari TPS ke PPK.

"Suara rakyat jangan sampai dimanipulasi.

Suara rakyat harus kita jaga dan kawal, terutama hasil dari TPS itu supaya utuh,” kata Made Suparta kemarin.

Ketika berada di PPK, kotak suara harus utuh dan tidak boleh cacat.

"Tidak boleh diapa-apakan kecuali ada rekap yang dilakukan petugas pada waktunya rekap di PPK dan kabupaten," ujar Made Suparta.

Pemilu 2024: Komisi 1 DPRD Bali mengusulkan KPU Bali memasang CCTV untuk memantau kotak suara di PPK, penting sekali
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News