Adian Kembali Sentil Fahri Hamzah: Waktu Jadi Penguji Masing-masing Kita
Dia juga sempat beradu otot leher di kesekjenan DPR agar Pamdal DPR tidak dipotong Rp 500 ribu per bulan untuk sertifikasi pengamanan.
Pada 2014, Adian harus ke Lembaga Pemasyarakatan Sulawesi Tengah lalu kembali ke Jakarta untuk meyakinkan Presiden Jokowi agar membebaskan Eva Susanti Bande salah satu aktivis 98 yang pada 2013 di vonis 4 tahun penjara karena memperjuangkan petani sawit di sulteng.
Dia bersama aktivis 98 lainnya juga bolak-balik berkali-kali meyakinkan Presiden Jokowi agar menggunakan kewenangannya untuk membebaskan puluhan tahanan politik Papua.
"Banyak dan teramat banyak cerita yang bisa saya sampaikan.
Maaf jika itu semua harus saya uraikan, bukan bermaksud memegahkan dan menyombongkan diri, tetapi pesan kritik yang seolah mempertanyakan komitmen itu perlu saya jawab," paparnya. (antara/lia/jpnn)
Mantan Aktivis 98 yang juga politikus PDIP Adian Napitupulu kembali sentil Fahri Hamzah: waktu jadi penguji masing-masing kita
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News