Presiden Zelenskyy Curigai Rusia Incar Negara Lain, Ukraina Hanya Awal
“Moldova bersikap netral,” kata Kemlu Moldova.
Negara Moldova bulan lalu mengajukan diri bergabung dengan Uni Eropa, menegaskan niat mengarah ke Barat.
Hal serupa dilakukan Ukraina jauh-jauh hari yang mengundang kemarahan Rusia dan melakukan invasi kepada negara pecahan Uni Soviet itu.
Keputusan Moldova bergabung dengan Uni Eropa mendapat dukungan Amerika Serikat.
Juru bicara Departemen Luar Negeri AS Jalina Porter mengatakan Washington mendukung penuh kedaulatan Moldova.
Namun, juru bicara Kremlin Dmitry Peskov menolak berkomentar ketika ditanya apakah Rusia telah memperluas sasaran operasinya dan bagaimana Moskow melihat masa depan politik di selatan Ukraina. (antara/lia/jpnn)
Presiden Ukraina Volodymir Zelenskyy mencurigai Rusia mengincar negara lain setelah negaranya luluh lantah. Zelenskyy sebut Ukraina hanya awal
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News