Ukraina Makin Memburuk, Indonesia Tentukan Sikap…

Sabtu, 26 Maret 2022 – 12:55 WIB
Ukraina Makin Memburuk, Indonesia Tentukan Sikap…  - JPNN.com Bali
Wakil Tetap RI untuk PBB di New York Duta Besar Arrmanatha Nasir. Foto: ANTARA/HO-PTRI New York

bali.jpnn.com, NEW YORK - Begini sikap Indonesia atas desakan Rusia dan China untuk bersikap netral terkait perang di Ukraina.

Pemerintah mengambil sikap yang berseberangan.

Indonesia menjadi salah satu negara yang mendukung resolusi Majelis Umum PBB mengenai situasi kemanusiaan di Ukraina, Kamis (24/3) waktu New York, Amerika Serikat.

"Resolusi dengan judul 'Humanitarian Consequences of the Aggression against Ukraine' diadopsi melalui pemungutan suara dan memperoleh dukungan dari 140 negara, termasuk Indonesia," kata Wakil Tetap RI untuk PBB di New York Duta Besar Arrmanatha Nasir seperti dilansir Antara, Jumat (25/3).

Anggota PBB mengaku prihatin dan segera diambil aksi untuk krisis kemanusiaan di Ukraina dan sekitarnya.

Resolusi ini dirumuskan bersama oleh Ukraina, Prancis, Meksiko dan sejumlah negara yang sepemikiran, termasuk Indonesia.

Keterlibatan Indonesia dalam hal ini adalah untuk memastikan masyarakat internasional mampu mengatasi situasi di Ukraina yang semakin memprihatinkan.

"Situasi kemanusiaan di Ukraina dalam beberapa minggu terakhir terus memburuk,” ujar Arrmanatha.

Keadaan Ukraina makin memburuk, Indonesia telah tentukan sikap demi kepentingan kemanusiaan…
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News