Menhub Budi Karya Sumadi: Satu Kata, Luar Biasa

Dalam simulasi pengamanan kontingensi, seluruh pemangku kepentingan dari perhelatan balap di Sirkuit Mandalika memperagakan perannya di hadapan para tamu undangan.
Kegiatan yang disimulasikan, antara lain pengaturan arus lalu lintas para pengunjung, pengawalan tamu VVIP, pengamanan unjuk rasa, penanggulangan aksi teror, dan bencana.
Seluruh adegan diperagakan dengan melibatkan berbagai peran yang ahli di bidangnya masing-masing.
Dalam simulasi tersebut, turut dihadirkan sarana pendukung pengamanan kontingensi, baik dari TNI, Polri, Basarnas, Dinas Perhubungan, Satpol-PP, dan Dinas Pemadam Kebakaran.
Sebagaimana diketahui, Sirkuit Mandalika pada 12-14 November 2021 akan menjadi lokasi perdana untuk ajang balap motor IATC 2021.
Sepekan kemudian, digelar WSBK 2021 yang sekaligus menjadi seri penutup balap motor kelas dunia tersebut.
Dalam pergelaran WSBK 2021, Sirkuit Mandika menjadi satu-satunya seri Asia dalam rangkaian kegiatan pada musim ini. (antara/lia/JPNN)
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memuji pelaksanaan simulasi pengamanan ajang WSBK Mandalika. Satu kata, luar biasa
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News