Indonesia Fokus Pengembangan Bahan Bakar Penerbangan Berkelanjutan & Pesawat Nirawak

Selasa, 17 September 2024 – 16:46 WIB
Indonesia Fokus Pengembangan Bahan Bakar Penerbangan Berkelanjutan & Pesawat Nirawak - JPNN.com Bali
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat membuka Forum Transportasi Udara Asia Pasifik 2024 di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Selasa (17/9). Foto: Kemenhub

bali.jpnn.com, NUSA DUA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan Indonesia terus berkomitmen mengembangkan ekosistem bahan bakar penerbangan berkelanjutan.

Hal tersebut disampaikan Menhub pada Forum Transportasi Udara Asia Pasifik 2024 di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Nusa Dua, Badung, Bali, Selasa (17/9).

“Indonesia terus berkomitmen mengembangkan Scaling Up Sustainable Aviation Fuels (SAF).

Oleh karena itu, hari ini kita akan menjajaki strategi untuk memajukan pengembangan SAF.

Termasuk meningkatkan akses keuangan, serta memperkuat kemitraan untuk mempromosikan SAF dalam revolusi hijau penerbangan,” ujar Menhub Budi Karya Sumadi dalam pernyataan resminya yang diterima redaksi.

Menhub Budi Karya Sumadi juga menjajaki sistem pesawat udara nirawak atau unmanned aircraft systems (UAS) dan mobilitas udara canggih/advanced air mobility (AAM).

“Hal ini menawarkan peluang baru dalam manajemen wilayah udara, mengurangi kemacetan, meningkatkan logistik, serta memangkas emisi,” kata Menhub Budi Karya Sumadi.

Menurutnya, komitmen tersebut sejalan dengan agenda Organisasi Penerbangan Sipil Internasional (ICAO), yang menyoroti pentingnya peran SAF dan bahan bakar penerbangan rendah karbon/lower carbon aviation fuels (LCAF) dalam mengurangi emisi CO2.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan Indonesia terus berkomitmen mengembangkan ekosistem bahan bakar penerbangan berkelanjutan.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News