PT PP Pastikan Aspal Sirkuit Mandalika Terbaik, Mudahkan Manuver Pembalap Ngebut 310 Km per Jam

Rabu, 10 November 2021 – 04:10 WIB
PT PP Pastikan Aspal Sirkuit Mandalika Terbaik, Mudahkan Manuver Pembalap Ngebut 310 Km per Jam - JPNN.com Bali
Lintasan utama Sirkuit Mandalika siap menggelar ajang bergengsi IATC dan WSBK bulan November ini. Foto: Antara/HO

PT PP menggunakan campuran aspal khusus untuk digunakan pada sirkuit balap, yaitu Stone Mastic Asphalt (SMA).

Keunggulan aspal SMA salah satunya adalah daya cengkeram dengan roda yang tinggi sehingga dapat meningkatkan kecepatan dan kemudahan manuver berkendara pada pembalap.

“Untuk lintasan selesai dikerjakan 100 persen sejak Agustus 2021 lalu,” bebernya.

Untuk mendukung ajang FIM Motul Worl Superbike 2021 yang diselenggarakan pada tanggal 10-21 November 2021, perseroan juga dipercaya melakukan pekerjaan tambahan.

Antara lain Race Control Building, Observation Deck, Medical Center, Helipad, Gantry, dan pondasi Pit Building.

Berkat kualitas yang dihasilkan dalam pembangunannya, proyek Sirkuit Mandalika ini memperoleh 3 rekor penghargaan dari MURI.

Yaitu Pengaspalan Menggunakan Teknologi BIM dengan volume Terbanyak, Pembangunan Sirkuit Pertama Standar FIM, dan Pembangunan Lintasan Sirkuit Tercepat.

Lintasan sirkuit yang dibangun ini merupakan sirkuit MotoGP pertama di Indonesia yang memiliki hasil pengaspalan termulus berkat teknologi yang digunakan dalam pembangunannya.

PT PP selaku kontraktor Sirkuit Mandalika memastikan aspal terbaik digunakan di sirkuit ini, memudahkan manuver pembalap ngebut 310 km per jam
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News