Bripka MN ‘Curi’ Senpi V2 dari Gudang Polsek untuk Habisi Briptu Hairul, Aksinya Duh
"Yang bersangkutan sudah kami proses, kami lakukan penahanan.
Baik proses pidana maupun KKEP (Komisi Kode Etik Polri) sedang kita jalankan," pungkas AKBP Herman Suriyono.
Seperti diberitakan, sebelum menembak mati korban, pelaku Bripka MN sempat mencari Briptu Hairul Tamini di ruang kerjanya di bagian Humas Polres Lombok Timur.
Karena tidak menemukan korban, pelaku Bripka MN mencari korban ke rumahnya dengan mengendarai sepeda motor.
Setelah bertemu pelaku langsung memberondong tubuh korban yang tengah menemuinya di ruang tamu rumahnya.
Korban langsung tumbang setelah peluru tajam mengenai bagian dadanya.
Usai menghabisi korban, Bripka MN langsung menyerahkan diri ke Polres Lombok Timur.
Terungkapnya kematin korban baru diketahui setelah rekan kerja korban Bripka Syarif datang ke rumahnya.
Bripka MN, anggota Bhabinkamtibmas pembunuh Briptu Hairul Tamimi 'curi' senpi di gudang senjata Polsek Wanasaba untuk bunuh korban. Aksinya bak Rambo
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News