Pemilu 2024: Dukung AHY Jadi RI 1, Leonardus Leo Siap Jadi Gubernur NTT
Disamping itu juga konsolidasi partai dimaksudkan agar jajaran Pengurus DPD Partai Demokrat NTT periode 2021-2026 memiliki komitmen yang kuat, disiplin, loyalitas dan integritas serta mau berkorban untuk membesarkan partai ini ke depan.
Terkait persiapan untuk 2024, Demokrat NTT menyatakan mendukung penuh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono untuk maju menjadi Calon Presiden 2024.
Bahkan menurut dia jika tidak menjadi Calon Presiden, maka akan terpilih menjadi wakil presiden oleh siapapun yang maju mencalonkan Presiden.
Sementara itu Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Benny K Harman memastikan AHY sebagai pemimpin muda akan didukung oleh populasi pemilih muda yang jumlahnya mencapai 40 persen.
“Saya yakin siapapun presiden, pasti memilih ketua umum kita sebagai wakil presiden,” ujarnya. (antara/ket/JPNN)
Menuju tahun Pemilu 2024: dukungan penuh untuk AHY menjadi RI 1, Leonardus Leo mengaku siap jadi Gubernur NTT
Redaktur & Reporter : Ni Ketut Efrata Fransiska
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News