Irjen Lotharia Latif Pamit, Puas Kasus Pidana di NTT Turun 20,29 Persen, Perfek
Total tahun 2020 terjadi sebanyak 8.691 kasus, sedangkan tahun 2021 terdapat 6.906 kasus.
Artinya terjadi penurunan kasus 20,29 persen.
Dengan terjadinya penurunan kasus diharapkan pembangunan di NTT bisa berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan oleh pemerintah.
“Kami mohon pamit karena selanjutnya akan melaksanakan tugas di wilayah Polda Maluku.
Kami berharap sinergitas yang sudah terbangun selama ini bisa ditingkatkan ke pejabat Kapolda NTT yang baru,” kata Irjen Lotharia.
Gubernur NTT Viktor Laiskodat juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kerja sama yang selama ini terjalin dengan baik sehingga dalam pelaksanaan tugas tidak ada hambatan.
“Kami merasa senang dan bangga bisa bekerja sama.
Kami juga berharap semoga kedepan hubungan baik ini tetap terjaga.
Mantan Kapolda NTT Irjen Lotharia Latif pamit untuk pindah tugas ke Polda Maluku. Irjen Lotharia puas kasus pidana di NTT turun 20,29 persen
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News