NTB BERDUKA! Empat Warga Lombok Barat Tewas Diterjang Banjir Bandang
bali.jpnn.com, LOMBOK BARAT - Kabar duka datang dari Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Hujan lebat yang mengguyur NTB sejak Minggu kemarin (5/12) hingga Senin hari ini (6/12) mengakibatkan empat nyawa melayang.
Korban meninggal setelah banjir bandang dan longsor menerjang Desa Batulayar Barat, Kabupaten Lombok Barat, NTB.
Empat korban yang meninggal dunia antara lain Papuq Temah (80), Sumiati (50), Sumihana (35), dan seorang bayi bernama Ladenia yang baru berusia enam bulan.
"Korban atas nama Sumihana ditemukan oleh warga dalam keadaan meninggal dunia di sungai dengan kondisi masih mempertahankan bayinya," kata anggota Babinsa Desa Batulayar Barat, Serda Parhan Taufik ditemui dilokasi bencana.
Banjir dan longsor juga menyebabkan korban luka.
Hajjah Selemah terempas material yang terbawa banjir bandang.
Akibatnya korban mengalami patah tulang kaki.
NTB BERDUKA! Empat orang warga Lombok Barat dilaporkan tewas diterjang banjir bandang, satu luka parah dan satu lagi hilang belum ditemukan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News