Kamar Hunian WBP Lapas Tabanan Digeledah, Temuan Tim Gabungan Mengejutkan
Kepala Bidang Yantah, Kes, Hab, Pengelolaan Basan dan Keamanan, Akhamd Zaenal Fikri mengatakan penggeledahan dan tes urine ini memang wajib dilakukan untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di dalam lapas.
“Dari hasil temuan memang tidak ditemukan barang-barang terlarang, tetapi tetap kegiatan seperti ini harus terus dilaksanakan secara berkesinambungan untuk memastikan lapas dalam keadaan aman,” kata Akhamd Zaenal Fikri.
Kepala Lapas Tabanan Muhamad Kameily mengatakan penggeledahan dan tes urine ini merupakan salah satu upaya mewujudkan tiga kunci pemasyarakatan maju.
“Deteksi dini, berantas narkoba dan sinergitas serta back to basics merupakan unsur yang diperlukan untuk mewujudkan pemasyarakatan maju.
Salah satunya dengan melaksanakan penggeledahan, tes urine serta sinergitas dengan APH,” ucap Kepala Lapas Tabanan Muhamad Kameily.
Kepala Kanwil Kemenkumham Bali Pramella Yunidar Pasaribu mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Lapas Tabanan.
Pramella berharap Lapas Tabanan selalu dalam keadaan aman dan kondusif demi kelancaran kegiatan pembinaan maupun pelayanan.
“Dengan meminimalisir gangguan kamtib tentunya segala macam kegiatan, baik itu pembinaan maupun pelayanan bagi WBP serta masyarakat,” tutur Pramella Yunidar Pasaribu. (lia/JPNN)
Tim gabungan melakukan kegiatan penggeledahan pada seluruh kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIB Tabanan kemarin
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News