Tim Gabungan Geledah Lapas Karangasem, Barang Terlarang Berserakan, Nihil Narkoba

Selasa, 13 Agustus 2024 – 10:05 WIB
Tim Gabungan Geledah Lapas Karangasem, Barang Terlarang Berserakan, Nihil Narkoba - JPNN.com Bali
Tim gabungan melakukan penggeledahan dan tes urine kepada para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIB Karangasem, Senin kemarin (12/8). Foto: Kemenkumham Bali

“Seluruh hasil penggeledahan ditampilkan untuk didata dan didokumentasikan,” kata Kalapas Karangasem Renharet Ginting saat memberi arahan.

Menurut Kalapas Karangasem Renharet Ginting, penggeledahan dengan melibatkan personel gabungan ini merupakan bentuk kewaspadaan sekaligus menjamin keamanan dan keselamatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Dari hasil penggeledahan ditemukan beberapa barang terlarang seperti kaca, pisau kecil, paku, tongkat, korek gas modifikasi dan lain sebagainya.

Seluruh barang terlarang itu akan dimusnahkan.

“Untuk hasil tes urine WBP tidak ditemukan hasil positif narkoba,” ujar Renharet Ginting.

Kakanwil Kemenkumham Bali Pramella Yunidar Pasaribu mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Lapas Karangasem.

Pramella Pasaribu menyatakan bahwa penggeledahan dan tes urine bagi WBP merupakan kegiatan dalam komitmen menciptakan keadaan aman dan tertib.

Penggeledahan dan tes urine ini untuk memastikan keamanan lapas dari barang-barang terlarang yang mungkin disimpan oleh narapidana atau warga binaan.

Tim gabungan melakukan penggeledahan dan tes urine kepada para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIB Karangasem, Senin kemarin
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News