Sindikat Penipuan Online HP Murah Beraksi di Bali, Dikendalikan Bos Besar dari Sidrap

Selasa, 11 Juni 2024 – 20:21 WIB
Sindikat Penipuan Online HP Murah Beraksi di Bali, Dikendalikan Bos Besar dari Sidrap - JPNN.com Bali
Wakil Direktur Reskrimsus Polda Bali AKBP Dian Candra Ranefli mendampingi Kabid Humas Polda Bali Kombes Jansen Panjaitan menunjukkan barang bukti dan tersangka, Selasa (11/6). Foto: Humas Polda Bali

Korban lantas melaporkan hal tersebut kepada Polda Bali.

“Kepolisian kemudian melakukan penyelidikan dan melakukan profiling terhadap rekening BNI yang ditransfer korban atas nama PT Berkah Bersama Tarashop,” ujar Wakil Direktur Reskrimsus Polda Bali AKBP Dian Candra Ranefli, Selasa (11/6).

Pada Jumat 31 Mei 2024, polisi akhirnya menangkap seorang tersangka berinisial AKP di Uma Residence, Pemogan, Denpasar.

Mantan Kapolres Tabanan ini menjelaskan berdasarkan keterangan tersangka AKP, dirinya beberapa kali diminta oleh seseorang dengan inisial P untuk membuat rekening.

Rekening tersebut digunakan untuk melakukan penipuan dengan bayaran Rp 1 juta per bulan.

Jajaran Ditreskrimsus Polda Bali kembali melakukan penyelidikan terhadap seseorang dengan inisial P yang diketahui berada di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan.

P adalah bos dari sindikat penipuan tersebut.

Berdasarkan hasil penyelidikan diketahui salah satu kelompok anak buah dari seseorang dengan inisial P berada di sebuah rumah yang berada di Kecamatan Pancariang, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan.

Sindikat penipuan online handphone (HP) murah jaringan Jawa - Bali beraksi di Bali, dikendalikan bos besar dari Sidrap, Sulawesi Selatan
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News